Informasi lebih lanjut klik disini
Program Studi Magister Sains Veteriner telah menyelenggarakan kegiatan seminar hasil via daring/online pada tanggal 15 Juni 2021 untuk mahasiswa a.n Iyan Kurniawan dengan judul “Deteksi Salmonella Sp pada Meat and Bone Meals (Mbm) Menggunakan Electronic Nose“. Mahasiswa ini merupakan bimbingan dari Prof. Dr. drh. A.E.T.H. Wahyuni, M.Si. dan Prof. Dr. drh. Aris Haryanto, M.Si.
Seminar hasil dipimpin oleh Dr. drh. Dwi Priyowidodo, M.P., selaku Kaprodi S2. Selain dihadiri oleh dosen penguji dan dosen pembimbing, para mahasiswa S2 wajib menghadiri seminar tersebut.
Prodi Doktor Sain Veteriner telah menyelenggarakan kegiatan Rapat Kelayakan Disertasi Secara Daring Menggunakan Aplikasi Zoom pada tanggal 21 Juni 2021 untuk mahasiswa a.n Alek Ibrahim, dengan judul “Profil Domba Lokal di Pulau Jawa Ditinjau dari Karakteristik Fenotipik dan Genetik serta Peranannya di Masyarakat”. Mahasiswa ini merupakan bimbingan dari Prof. Dr. drh. Wayan T. Artama, Prof. Ir. I Gede Suparta Budisatria, M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN. Eng., dan Prof. Dr. drh. Rini Widayanti, M.P. Ujian tertutup dipimpin oleh Prof. Dr. drh. Aris Haryanto, M.Si., selaku Ketua Prodi Doktor Sain Veteriner.