Berita
Dalam rangka memenuhi tri dharma perguruan tinggi, Program Studi Magister Sains Veteriner Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Masyarakat dengan tema “Peduli Kesehatan Sapi Potong dalam Rangka Meningkatkan Kesejahteraan Peternak”.
Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Sabtu, 10 November 2018 di Desa Kemuning, Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah, diikuti oleh 83 orang yang meliputi, 30 orang dosen, 50 orang mahasiswa dan 3 Orang tenaga kependidikan. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini berupa pemeriksaan kesehatan dan pengobatan hewan serta penyuluhan kesehatan hewan yang dihadiri oleh peternak sapi di Desa Kemuning, Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah.
Prodi Magister Sains Veteriner telah menyelenggarakan kegiatan seminar hasil pada tanggal 19 November 2018 untuk mahasiswa a.n drh. Rahmania Prahardani dengan judul “Identifikasi Morfologi dan Molekuler Nematoda pada Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) di Taman Nasional Way Kambas”. Mahasiswa ini merupakan bimbingan dari Dr. drh. R Wisnu Nurcahyo dan Dr. drh. Yanuartono, M.P.
Seminar proposal dipimpin oleh drh. Agung Budiyanto, M.P., Ph.D., selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan. Selain dihadiri oleh dosen penguji dan dosen pembimbing, para mahasiswa S2 wajib menghadiri seminar tersebut.
Prodi Magister Sains Veteriner telah menyelenggarakan kegiatan seminar proposal pada tanggal 16 November 2018 untuk mahasiswa a.n drh. Riyandini Putri dengan judul “Kajian Kasus-Kontrol Feline Panleukopenia di Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)”. Mahasiswa ini merupakan bimbingan dari Prof. Dr. drh. Bambang Sumiarto, S.U., M.Sc., dan Dr. drh. Guntari Titik Mulyani, M.P.
Seminar proposal dipimpin oleh Prof. Dr. drh. A.E.T.H. Wahyuni, M.Si., selaku Kaprodi S2. Selain dihadiri oleh dosen penguji dan dosen pembimbing, para mahasiswa S2 wajib menghadiri seminar tersebut.