Prodi Magister Sains Veteriner telah menyelenggarakan kegiatan seminar proposal pada tanggal 1 Februari 2019 untuk mahasiswa a.n drh. Putri Nur Handedari dengan judul “Histopatologi dan Ekspresi Interleukin 6 pada Uterus Tikus Ovariektomi Pasca Pemberian Pakan Fosfor Tinggi dan Kalsitriol”. Mahasiswa ini merupakan bimbingan dari drh. Rr Devita Anggraeni, M.P., Ph.D., dan Dr. drh. Bambang Sutrisno, M.P.
Seminar proposal dipimpin oleh Prof. Dr. drh. A.E.T.H. Wahyuni, M.Si., selaku Kaprodi S2. Selain dihadiri oleh dosen penguji dan dosen pembimbing, para mahasiswa S2 wajib menghadiri seminar tersebut.